1. Silahkan sobat download terlebih dahulu melalui HP sobat, masuk saja ke www.whatsapp.com, setelah selesai diunduh, langsung saja intall di HP sobat.
2. Isikan nomor tlp kita, lalu klik continue.
3. Tunggu beberapa saat hingga muncul tampilan seperti dibawah ini. Lalu isi dengan nama kita dan klik Continue.
5. Perhatikan kedua gambar berikut. Chats, adalah daftar chat kita. Favorite, adalah daftar kontak whatsapp kita, atau dengan kata lain semua kontak yang ada di HP yang menggunakan whatsapp akan otomatis ada di daftar favorite. Contacts, adalah semua kontak / No Tlp yang ada di HP kita. Status, merupakan status kita. Bila kita pertama kali menggunakan whatsapp dan belum pernah menggantinya biasanya status kita "Hey there! I am using whatsApp".
6. Untuk mengganti foto profil kita, silahkan klik option - setting. Pada profile photo, kita bisa ganti dengan foto yang sesuai dengan keinginan kita.
7. Dan tampilan di modus siaga bila ada teman kita yang kirim message akan terlihat seperti gambar di bawah.
Perlu diketahui, pastikan kita sudah mendaftar paket internet. Karena bila belum maka pulsa kita yang akan kena. Karena pada dasarnya saat kita sudah menggunakan whatsApp, sama saja kita akan online terus. Namun begitu, whatsApp tidak begitu rumit. Karena hanya menggunakan No. Tlp., tidak perlu PIN ataupun email.
Semoga bermanfaat.
Comments :
0 komentar to “Langkah Awal Penggunaan WhatsApp”
Posting Komentar